Minggu, 19 April 2015

Pantai Indah Lahilote, Gorontalo

   
Indonesia merupakan negara kepulauan yang dihiasi oleh banyak pantai dengan panorama yang indah. Salah satu yang patut Anda kunjungi adalah Pantai Indah Lahilote atau dikenal juga sebagai Pantai Pohe. Pantai Indah Lahilote terletak di Kelurahan Pohe, Kecamatan Kota Selatan. Jaraknya kurang lebih 6 km dari pusat kota Gorontalo. Di pantai yang memiliki panorama menawan ini, Anda akan menemukan sebuah batu berbentuk telapak kaki yang dikenal sebagai Botu Liyodu Lei LahiloteKata botu artinya batu dan liyodu artinya tapak kaki. Jadi, botu liyodu adalah batu berbentuk tapak kaki. Batu tersebut konon merupakan telapak kaki seorang pengelana bernama Lahilote. 


Keberadaan Botu Liyodu Lei Lahilote tidak lepas dari legenda Lahilote yang konon jatuh cinta pada bidadari cantik dari kayangan bernama Boyilode Hulawa. Dengan akal bulusnya untuk bisa menikahi bidadari tersebut, Lahilote mencuri sayap sang bidadari yang berbentuk selendang. Dengan bujuk rayu akhirnya Boyilode dipersunting oleh Tahilote. Suatu hari, ketika Tahilote mencari rotan di hutan, istrinya tidak sengaja menemukan selendang yang dicuri oleh Tahilote di dalam bambu. Dengan perasaan senang bercampur kecewa Boyilode Hulawa kembali ke kayangan. Dengan bantuan sebatang rotan, Tahilote melotarkan dirinya ke kayangan menyusul sang bidadari. Di kahyangan, Lahilote bertemu istrinya dan mereka tinggal bersama untuk beberapa saat namun nasib malang menimpa Lahilote karena rambutnya mulai beruban. Undang-undang negeri kayangan mengharuskan Lahilote kembali ke bumi karena negeri kayangan bukan tempat manusia yang mengalami penuaan (beruban). 


Kemudian, Ia turun ke bumi dengan menggunakan tali yang dirajut dari ubannya. Namun, nasib malang pun menimpanya. Tali yang digunakannya putus, dan ia pun jatuh ke bumi dalam posisi berdiri. Kaki kanannya jatuh di Pantai Pohe, sedangkan kaki kirinya jatuh di Pelabuhan Kwandang. Keindahan Pantai Indah Lahilote tidaklah kalah dengan Pantai Kuta Bali, garis pantai yang melengkung yang menyerupai teluk dengan pemandangan menawan. Pantai ini juga memiliki latar belakang perbukitan hijau yang sedap dipandang mata juga dihiasi oleh haparan pasir bersih dan air jernih.

BERBELANJA
Berbelanja Souvenir Khas Gorontalo seperti Sulaman Krawang dan Kue Pia menjadi kegiatan yang sayang Anda lewatkan ketika berkunjung ke Gorontalo.


KEGIATAN
Karena arus pantainya tidak telalu keras sehingga sangat cocok untuk bersantai di bibir pantai sambil bermain pasir atau membenamkan kaki Anda ke dalam pasir lalu menunggu lidah ombak menyapu pasirnya. Anda dapat pula melakukan aktivitas lain seperti berenang, snorkeling, memancing ataupun sekedar berjalan-jalan di tepi pantai ditemani debur ombaknya. Cobalah untuk berkunjung ke pantai ini sore hari sambil menyaksikan Matahari terbenam di tepi horizon berwarna keemasan. Ini adalah momen indah untuk diabadikan dalam kamera Anda. Panorama Matahari terbenam di Pantai Lahilote termasuk salah satu sunset terindah di Gorontalo. Tidak jauh dari lokasi pantai ini, Anda bisa berkunjung ke Monumen Nani Wartabone di depan rumah dinas Gubernur Provinsi Gorontalo. Wartabone merupakan tokoh pejuang asal Gorontalo yang telah dinobatkan sebagai Pahlawan Nasional.


KULINER
Mengunjungi kota ini tentu tak lengkap jika tidak mencicipi masakan khas daerahnya. Wajiblah kiranya lidah Anda berkenalan denganbintebiluha yang menjadi menu utama beberapa rumah makan dan restoran di kota Gorontalo.

AKOMODASI
Di Kota Gorontalo Anda dapat menemukan akomodasi yang beragam. Berikut ini beberapa hotel yang bisa menjadi referensi saat Anda berkunjung ke Gorontalo atau Pantai Indah Lahilote.


TRANSPORTASI
Dari pusat kota Gorontalo, Anda dapat memanfaatkan jasa mikrolet, bendi, bentor (bendi motor), maupun ojek. Bagi Anda yang datang dari luar Gorontalo, terdapat beberapa alternatif moda transportasi seperti pesawat atau kapal laut. Saat ini Bandar Udara Djalaluddin Gorontalo melayani penerbangan dari dan ke berbagai kota di Indonesia. Dilayani oleh maskapi penerbangan seperti Batavia Air (Ujung Pandang, Surabaya,Jakarta), Lion Air (Ujung Pandang, Jakarta), Sabang Merauke Air Charter (Poso, Ujung Pandang), Sriwijaya Air (Ujung Pandang, Jakarta), Wings Air (Manado, Ternate), Garuda Indonesia (Ujung Pandang, Jakarta). 


Dengan memanfaatkan jasa kapal laut, terdapat Pelabuhan Gorontalo atau di Pelabuhan Anggrek Kwandang, di Kabupaten Gorontalo. Secara reguler, kapal penumpang seperti KM Umsini, KM Kambuna, KM Tilongkabil, serta KM Awu menyinggahi kedua pelabuhan tersebut. Jika Anda ingin menggunakan jasa transportasi darat maka dapat menempuh perjalanan dari kota-kota utama di Pulau Sulawesi, seperti Manado, Bitung, Kotamobagu, Palu, Poso, Parepare, atau Makassar. Moda darat itu adalah bus besar atau bus DAMRI. Berikutnya turunlah di Terminal 1942 di Kota Gorontalo atau Terminal Isimu di Kabupaten Gorontalo. Dari kedua terminal tersebut, wisatawan dapat melanjutkan perjalanan menuju Pantai Lahilote dengan berbagai angkutan umum.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar